Jelang Kunjungan Presiden Prabowo, Jalan Sudirman hingga Kawasan Kilang Balikpapan Tertata dan Kondusif

Balikpapan – Pantauan di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman hingga kawasan Pelabuhan di Jalan Yos Sudarso, Balikpapan, pada Senin (12/1), menunjukkan kondisi jalan yang bersih, rapi, dan tertata dengan baik. Aktivitas pedagang kaki lima yang sebelumnya kerap memenuhi badan jalan kini terlihat lebih teratur, sehingga arus lalu lintas berjalan lancar tanpa hambatan berarti.
Kondisi serupa juga terlihat saat mengarah ke kawasan Jalan Minyak, yang berada di sekitar Kilang Pertamina Balikpapan. Menjelang rencana Kunjungan Kerja Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, ke kilang tersebut, situasi di lapangan terpantau kondusif dan penataan lingkungan tampak lebih maksimal. Jalan-jalan utama dibersihkan, marka jalan terlihat jelas, serta pengaturan lalu lintas diperketat.
Sebelumnya, Jalan Minyak atau Jalan Yos Sudarso sempat mengalami kerusakan dengan kondisi bergelombang dan berlubang. Hal ini disebabkan oleh aktivitas lalu lalang truk-truk besar yang mengangkut material proyek, mengingat pembangunan kilang saat itu belum sepenuhnya rampung. Namun kini, seiring selesainya proyek kilang, jalan tersebut telah diaspal ulang dan kembali mulus, memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan.
Penataan infrastruktur ini juga menjadi bagian dari persiapan menyambut kedatangan RI 1, Presiden Prabowo Subianto. Selain perbaikan fisik jalan, pengamanan di sekitar kawasan kilang turut diperketat. Salah satu warga, Reza, yang melintas di depan salah satu kantor di kawasan kilang, mengaku melihat penjagaan ketat oleh petugas berbaju hitam.
“Dari penjagaan yang terlihat, sepertinya memang benar Presiden akan berkunjung ke kilang. Suasananya berbeda dari hari biasa,” ujar Reza.
Kunjungan Presiden Prabowo ke Kilang Pertamina Balikpapan dijadwalkan untuk meninjau kesiapan sektor energi nasional. Kilang ini menjadi salah satu objek vital strategis yang berperan penting dalam mendukung ketahanan dan kemandirian energi Indonesia. Dengan infrastruktur yang semakin tertata dan aman, Balikpapan diharapkan siap menyambut agenda kenegaraan tersebut dengan baik.

Related posts